Sunday, September 25, 2016

Surya Delicacies – Strive for Excellence

Berawal dari pertemuan antara tim Sedapur Bernadette Awen untuk membicarakan potensi industri makanan di Sukabumi, pertemuan ini berlangsung dengan hangat untuk melihat bagaimana Sedapur bisa membantu menghubungkan industri makanan rumahan di Sukabumi dengan pasar online. Melihat potensi dari Sedapur, Awen mengusulkan agar tim Sedapur dapat melibatkan mami-nya untuk bergabung dengan Sedapur. “Kue Nastar terenak di Seluruh Dunia”, itulah ungkapan dari Awen yang membuat Tim Sedapur penasaran dengan produk mami.


Akhirnya, beberapa waktu lalu Tim Sedapur mendapat titipan Kue Nastar dari Awen, dan luar biasanya nastar itu habis dalam sehari. Tim Sedapur benar-benar dibuat menjadi tergila-gila dengan rasa dan kualitas nastar yang diberikan. Kue Nastar terasa begitu wangi, dan pada saat masuk ke mulut, seketika itu juga Kue Nastar meleleh dan meninggalkan jejak sari nanas yang legit dan lezat. Adonan-nya terasa padat namun tidak meninggalkan terlalu banyak remah dimulut. Tidak terasa dalam sekejap, Nastar tersebut habis dikerubuti oleh Tim Sedapur. (red. Itulah keuntungan menjadi anggota sedapur)

Pada akhir Oktober, Tim Sedapur bertandang ke tempat tinggal Awen untuk bertemu dengan Ibu Suryani, atau seringkali dipanggil mami, yang merupakan tokoh utama dibalik kue Nastar tersebut. Ibu Suryani merupakan seorang ibu yang mandiri, dalam menghasilkan karyanya beliau mengedepankan kualitas dan kesempurnaan karya. Sikapnya yang perfectionist didasari oleh keinginannya yang ingin memberikan yang terbaik kepada pencicip produk-produknya.

No comments:

Post a Comment